Perwakilan Tim Penyusun D4 Kearsipan, Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya, Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada melakukan kunjungan ke Jakarta pada tanggal 8 Agustus s.d. 11 Agustus 2018. Agenda kunjungan bertujuan untuk melakukan audiensi dengar pendapat terkait kurikulum dan profil lulusan dari D4 Kearsipan. Selain itu, perwakilan tim melakukan penjajakan dukungan pembentukan D4 Kearsipan, khususnya dari sektor industri swasta.
Pada sektor swasta, perwakilan tim melaksanakan audiensi bersama Helmina Sinaga, CRM selaku komisaris PT Cipta Tata Dokumen Indonesia. Dalam audiensi tersebut Helmina Sinaga, CRM berbagi pengalaman bekerja di lingkup perusahaan multinasional dan upaya memperoleh sertifikasi internasional di bidang kearsipan. Hasil pertemuan tersebut menyepakati penjajakan kerja sama antara PT Cipta Tata Dokumen Indonesia melalui MoU maupun perjanjian kerja sama. Selain itu, PT Cipta Tata Dokumen Indonesia pun memberikan dukungan penuh pembentukan D4 Kearsipan. Kunjungan di sektor industry swasta berikutnya adalah audiensi dengan Perkumpulan Profesi Pengelola Rekod Indonesia (P3RI) yang diwakili oleh Yogi Hartono (CNN Indonesia) dan Abdul Cholil (PT Philipp Moris). Dalam audiensi tersebut, P3RI memberikan gambaran umum pengelolaan arsip di sektor industry swasta yang dominan telah tersentuh teknologi canggih. Keduanya menyimpulkan bahwa kompetensi utama yang harus dimiliki oleh pengelola arsip di era digital adalah kompetensi IT dan kompetensi manajerial, berupa kemampuan negosiasi, diplomasi, dan public speaking.
Perwakilan tim juga melaksanakan audiensi dengan sektor publik dan asosiasi kearsipan, yaitu Asosiasi Arsiparis Indonesia, Program Studi D3 Manajemen Informasi dan Dokumentasi Universitas Indonesia, Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi RI, dan Kantor Arsip Universitas Indonesia. Kunjungan di sektor publik dititik beratkan pada pembahasan kurikulum dan profil lulusan, serta sinergi berupa dukungan pembentukan D4 Kearsipan.